RENUNGAN HARIAN
Tgl 25 Sept 2020
Pengkh 3:1-11 mewartakan: 'Utk segala sesuatu ada
waktunya, utk apa pun di bawah langit ada masanya. Ada waktu utk lahir dan
meninggal, menanam dan mencabut, meratap dan menari, dll. Allah mbuat segala
sesuatu indah pada waktunya. Manusia tidak dpt menyelami pekerjaan yg dilakukan
Allah".
Lukas (Luk 9: 18-22) mewartakan Yesus yg sdg berdoa ditemui oleh
murid-Nya. Kemudian Dia bertanya: "Kata org siapakah aku ini ? Sesudah
mrk mberikan jawaban, Yesus menanyai mrk: "Menurut kamu, siapakah Aku
ini?". Jawab Petrus: "Engkaulah Kristus, dari
Allah".
Hikmah yg dpt kita petik:
1. Utk segala sesuatu (= kuasa, jabatan, pelayanan, dan urusan/
kegiatan / pekerjaan) ada waktunya, dan utk apa pun ( politik, sosial, budaya,
kesehatan, bisnis dll) (dan utk siapa pun = manusia, makhluk hidup
lainnya yg ada di dunia ini) ada masanya". Apa, siapa dan utk apa,
SEMUANYA ADA BATASNYA.
Maka siapkan apa saja (dokumen2 dan laporan2) , dan siapa saja
yg dilibatkan (siapkan hatinya, perasaan dan mentalnya), serta siapa saja yg
berhak menerima hal2 yg penting utk kehidupan mrk, agar semua hidup aman dan
sejahtera. Jangan boroskan / buang2 waktu utk hal2 yg merugikan: mfitnah,
korupsi, berbohong, berhutang, ngumbar janji, bikin onar, mabuk, berjudi,
dll.
Pahala dr Allah akan tiba pada waktunya...sesuai dg
rencanaNya.
2. Murid2 tahu TEMPAT DAN WAKTU ketika Yesus sdg
berdoa. Artinya Yesus mberi teladan bhw org beriman itu perlu
MENGATUR WAKTU DAN TEMPAT UTK BERDOA. Mengapa demikian ? Karena spy
bisa bdoa dg baik, memang diperlukan "persiapan batin dan tempat yg
tenang". Meskipun di tengah keramaian org dan di mana saja org bisa
berdoa (= di kereta, di kapal, di mobil atau di pesawat dsb), tokh tempat dan
waktu yg teratur amat mbantu terciptanya kesiapan batin dan keheningan.
3. "Siapakah Aku ini menurut kamu?"... Pertanyaan
ini diarahkan kpd para murid dan skg kpd kita, spy menjadi jelas bhw
"mrk / sdr / rekan sdr / saya ikut Yesus itu karena / dg alasan apa
?
Karena iming2 / dijanjikan uang atau pekerjaan, atau makanan
atau imbalan lainnya ? Atau karena Pribadi Yesus itu ? Klo ya karena Yesus, lalu
Siapakah Dia bagi sdr / saya ?
Petrus menjawab:"Engkaulah Kristus (= Yang Terurapi / Yg
Terberkati) dari Allah. Apakah jawaban sdr ?
Semoga jawaban sdr itu, akan menjadi kekuatan dan sumber
sukacita sepanjang hidup sdr. Amin. (Mgr Nico Adi MSC).
Komentar