JALAN KE SANA

 RENUNGAN HARIAN 

Tgl 1 November 2020

 HARI RAYA SEMUA ORG KUDUS.   Siapakah mereka itu ?  Mereka adalah org2 yg telah mbasuh jubah (= hidup ) mereka dalam DARAH ANAK DOMBA. 

 Wahyu ( Why 7: 2-4.9-14 ) mewartakan suasana surga yg begitu mulia: 

 Aku melihat seorang malaikat lain yg membawa meterai Allah dan ia berseru: "Janganlah merusakkan bumi atau laut atau pohon-pohon sebelum kami memeteraikan hamba-hamba Allah kami pada dahi mereka!" Dan aku mendengar jumlah mrk itu: 144 ribu, dari semua suku keturunan Israel. 

 Kemudian aku melihat suatu kumpulan besar orang banyak yang tidak dapat terhitung banyaknya, dari segala bangsa dan suku dan kaum dan bahasa, berdiri di hadapan takhta dan Anak Domba, memakai jubah putih dan memegang daun-daun palem. 

 Aku melihat semua malaikat mengelilingi tahta, dan tua-tua serta 4 makhluk itu. Lalu, seorang dari antara tua-tua itu berkata kepadaku: "Siapakah mereka yang memakai jubah putih itu dan dari manakah mereka datang?"  "Mereka ini adalah orang-orang yang keluar dari kesusahan yang besar; dan mereka telah mencuci jubah mereka dan membuatnya putih di dalam darah Anak Domba.  (Why 7:2-4,9-14)

 Rasul Yohanes, (Yoh 3: 1-3) mewartakan: "Betapa besarnya kasih yang dikaruniakan Bapa kepada kita, sehingga kita disebut anak-anak Allah, dan memang kita adalah anak-anak Allah.

 sekarang kita adalah anak-anak Allah, tetapi belum nyata spt apa keadaan kita kelak;  tetapi kita tahu, bahwa apabila Kristus menyatakan diriNya, kita akan menjadi sama seperti Dia.

 Matius ( Mat 5: 1-12a ) mencatat apa yg diajarkan Yesus: "Ketika itu, naiklah Yesus ke atas bukit dan setelah Ia duduk, mengajar murid2Nya:  "Berbahagialah orang yang miskin di hadapan Allah, karena merekalah yang empunya Kerajaan Sorga. Berbahagialah orang yang berdukacita, karena mereka akan dihibur. Berbahagialah orang yang lemah lembut, karena mereka akan memiliki bumi. Berbahagialah orang yang lapar dan haus akan kebenaran, Berbahagialah orang yang murah hatinya, Berbahagialah orang yang suci hatinya, Berbahagialah orang yg membawa damai, Berbahagialah orang yang dianiaya oleh sebab kebenaran, Berbahagialah kamu, jika karena Aku kamu dicela dan dianiaya dan kepadamu difitnahkan segala yang jahat. Bersukacita dan bergembiralah, karena upahmu besar di sorga, sebab demikian juga telah dianiaya nabi-nabi yang sebelum kamu." 

 Hikmah yg dpt kita petik: 

 1. Para kudus itu jumlahnya banyak sekali dan berasal dari pelbagai suku bangsa. Karena itu, sdr/ kita semua bisa juga menjadi org kudus. Tuhan Yesus yg mrk imani sama shg menjadi org kudus dg yg kita imani. Marilah kita berusaha agar pikiran, perkataan dan tindakan kita, benar2 mengarahkan kita kpd kekudusan.

 2.  Mrk itu telah mencuci jubah mrk dalam Darah Anak Domba. Artinya utk menjadi kudus HARUS KERJA KERAS DLM MELAYANI SESAMA. Tidak ada kesuksesan yg gratis. 

 3. Kita ini disebut anak2 Allah. Betapa mulianya martabat itu. Marilah kita syukuri semua itu dg melakukan perbuatan baik, agar mrk tahu bhw kita adalah anak2 Allah. 

 4.  Ajaran Yesus ttg kebahagiaan itu, bisa dilakukan oleh siapa saja. Miskin di hadapan Allah (= tetap menjadikan Allah adalah sumber kehidupannya), berducita, lapar dan haus akan kebenaran.... dll adalah jalan menuju ke sana. 

 Klo dipikirkan memang terasa berat, namun klo dilakukan setiap hari,  ajaran itu benar2 mbawa kebahagiaan. 

 Semoga kita yakin bhw apa yg diajarkan Yesus, adalah jalan utama utk menjadi org kudus. Amin. (Mgr Nico Adi MSC). 

Komentar

Postingan Populer