Natal Para Lansia

Para Lansia ( Kaum Lanjut Usia, artinya berumur 60 tahun ke atas ) bergabung dalam sebuah wadah yang bernama Lentera Kasih. Gerakan mengumpulkan dan memberikan perhatian kepada para Lansia ini dimotori oleh Ibu Venny Tambaip beberapa tahun yang lalu. Mula-mula mereka yang berkumpul hanya beberapa orang, mereka diajak berdoa dan sharing atas kehidupan pada masa tua mereka. Tempat berkumpul mereka adalah ruangan kantor dari Sekolah Tinggi Ilmu Sosial Politik (STISIPOL) Polder I - Merauke. Ternyata, makin banyak lansia yang tertarik untuk bergabung. Mereka bukan hanya yang tinggal di sekitar Polder, Mangga Dua dan Kelapa Lima, tetapi juga dari tempat-tempat yang lebih jauh, sperti dari Bambu Pemali, Jln Raya Mandala, Buti dll, bahkan ada yang dari dari daerah seberang sungai Maro.

Kegiatan para lansia, yang kebanyakan adalah para janda ini mendapat perhatian juga dari Bupati Merauke, dan Dinas Sosial. Setiap bulan mereka mendapat bantuan dana untuk membeli kebutuhan makanan, obat dan vitamin. Bahkan Bupati berjanji akan mendirikan rumah untuk mereka dengan sarana yang memadai pada tahun 2009 ini. Beliau meminta rumah itu dirancang dengan baik sehingga orangtua dapat berjalan dengan aman (lantainya tidak licin), ada taman di tengah. KM dan pot WC-nya cocok untuk mereka, ada tempat pegangan yang kuat dll.

Tanggal 3 Januari 2009 mereka mengadakan Natal Bersama, bertempat di Aula STISIPOL. Ruangan penuh dengan para tua-tua (kebanyakan kaum ibu / janda). Mereka dijemput dengan mobil oleh Panitia Natal. Maka, meskipun rumah mereka jauh, mereka tetap dapat hadir pada waktunya. Acara dimulai jam 17.30 dengan Misa Kudus yang dipimpin oleh Pastor Gerry Ohoiduan MSC, dengan tema: "Hiduplah dalam damai dengan semua orang" (Roma 12:18b). Misa diiringi oleh Koor Santa Anna yang tampil sungguh bagus. Kepada semua yang hadir diberikan nasi kotak sehingga kegembiraan bersama itu, menjadi makin penuh: hati senang oleh siraman rohani, perut pun kenyang oleh hidangan yang disediakan.

Hadir para perayaan ini, Uskup Agung Merauke, Pastor Vikjen, Bpk Bupati, ibu Asisten III Kabupaten Merauke, dan beberapa pejabat pemerintahan. Ibu Venny Tambaip sebagai ketua pnitia, menyampaikan banyak terima kasih kepada semua pihak yang telah hadir dan berpartisipasi pada acara natal bersama ini. Disampaikan pula bahwa Bupati telah memberikan bantuan berupa bingkisan natal kepada para lansia. Hal itu tentu sangat menggembirakan hati mereka, karena memang dalam suasana natal ada sesuatu yang dapat dinikmati di rumah.

Komentar

Postingan Populer