ORANG-ORANG PILIHAN

 RENUNGAN HARIAN

TGL 29 APRIL 22 

 

Hari ini kita memperingati 1 orang kudus: st KATARINA dari Siena.  Dia lahir di Siena - Italia th 1347.  Ketika berumur 6th, dia mendapat penglihatan yaitu melihat Yesus yg berada di atas gereja st. Dominikus dan sedang memberkati dirinya. Hal itu membuat dirinya lebih banyak menyendiri utk berdoa. 

 Hidup rohaninya yg istimewa membuat dia diterima sbg anggota Ordo St Dominikus meski usianya baru 15th. Kehidupan biara dan para imam ug kacau balau, mendorong dia utk menulis surat kpd Paus yg tinggal di Avignon agar kembali ke Roma.  Karena pembaharuan dan tulisan2 rohaninya itulah, dia  digelari pujangga gereja. Dia dianugerahi stigmata meski tidak terlihat semasa hidupnya oleh rekan2 sebiaranya. Dia meninggal th 1380 dalam usia 33th.

 

Dalam suratnya (1Yoh 1: 5 - 2: 2 ) Yohanes menyapa umatnya: "Sdr2,  inilah berita, yang telah kami dengar dari Dia, dan yang kami sampaikan kepada kamu.  Allah adalah terang dan di dalam Dia sama sekali tidak ada kegelapan. 

 Jika kita katakan, bahwa kita beroleh persekutuan dengan Dia, namun kita hidup di dalam kegelapan, kita berdusta dan kita tidak melakukan kebenaran. Sebaliknya, jika kita hidup di dalam terang sama seperti Dia ada di dalam terang, kita beroleh persekutuan seorang dengan yang lain, dan darah Yesus, AnakNya itu, menyucikan kita dari segala dosa. 

 Jika kita berkata, bahwa kita tidak berdosa, kita menipu diri kita sendiri dan kebenaran tidak ada di dalam kita. Jika kita mengaku dosa kita, Ia adalah setia dan adil, sehingga Ia akan mengampuni segala dosa kita dan menyucikan kita dari segala kejahatan. Jika kita berkata, bahwa kita tidak ada berbuat dosa, kita membuat Dia menjadi pendusta dan firmanNya tidak ada di dalam kita. 

 Anak-anakku, hal-hal ini kutuliskan kepada kamu, supaya kamu jangan berbuat dosa, namun jika seorang berbuat dosa, kita mempunyai seorang pengantara pada Bapa, yaitu Yesus Kristus, yang adil. Dan Ia adalah pendamaian untuk segala dosa kita, dan bukan untuk dosa kita saja, tetapi juga untuk dosa seluruh dunia.  

 

 Matius dalam injlnya (11: 25-30) mewartakan pada waktu itu berkatalah Yesus: "Aku bersyukur kepadaMu, Bapa, Tuhan langit dan bumi, karena semuanya itu Engkau sembunyikan bagi orang bijak dan orang pandai, tetapi Engkau nyatakan kepada orang kecil. Ya Bapa, itulah yang berkenan kepadaMu. 

 Semua telah diserahkan kepadaKu oleh BapaKu dan tidak seorangpun mengenal Anak selain Bapa, dan tidak seorangpun mengenal Bapa selain Anak dan orang yang kepadanya Anak itu berkenan menyatakannya. 

 Marilah kepadaKu, semua yang letih lesu dan berbeban berat, Aku akan memberi kelegaan kepadamu. Pikullah kuk yang Kupasang dan belajarlah padaKu, karena Aku lemah lembut dan rendah hati dan jiwamu akan mendapat ketenangan. Sebab kuk yang Kupasang itu enak dan bebanKupun ringan."

 Hikmah yg dpt kita petik: 

 1.  Ditegaskan oleh Yohanes bahwa Allah adalah terang dan di dalam Dia sama sekali tidak ada kegelapan. Mungkin sekali "Terang" ( Yesus) itulah yg dilihat  Katarina di atas gereja St Dominikus. Terang itu telah mengubah diri dan pribadi Katarine utk hidup hanya utk Dia melalui doa-doanya. 

 Semoga org2 yg membaktikan hidupnya dg berdoa ( para biarawan - biarawati kontemplatif ) menjadi "terang bagi bangsa2". 

 2. Yesus bersabda: "Semua telah diserahkan kepadaKu oleh BapaKu dan tidak seorangpun mengenal Anak selain Bapa, dan tidak seorangpun mengenal Bapa selain Anak dan orang yang kepadanya Anak itu berkenan menyatakannya". 

 Semoga karunia2 yg dinyatakan kepada org2 yg dipilihNya, membawa banyak org kepada kekudusan. Semoga makin banyak org yg mengalami kebaikan dan kedamaian Tuhan dalam hidup di dunia ini dan kelak di surga. Amin. ( Mgr Nico Adi MSC

 

Komentar

Postingan Populer